FISIP Universitas Yudharta Pasuruan Gelar Rapat Persiapan UTS Semester Genap 2024/2025

Table of Contents

 


Pasuruan – Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik (FISIP) Universitas Yudharta Pasuruan menggelar rapat koordinasi persiapan pelaksanaan Ujian Tengah Semester (UTS) Genap Tahun Akademik 2024/2025 pada Senin, 14 April 2025. Rapat ini bertempat di ruang rapat FISIP dan dihadiri oleh seluruh kaprodi  program studi dan staff di lingkungan FISIP.

Dipimpin langsung oleh Dekan FISIP, Dr. Any Urwatul Wusqo, M.AB, rapat ini membahas sejumlah poin penting terkait teknis pelaksanaan ujian, kesiapan soal, hingga monitoring kehadiran mahasiswa selama perkuliahan.

"Kita ingin memastikan bahwa pelaksanaan UTS semester ini berjalan tertib, lancar, dan sesuai standar akademik yang telah ditetapkan. Oleh karena itu, koordinasi antar semua elemen sangat diperlukan," ujar Dr. Any dalam sambutannya.

Dalam rapat tersebut, ketua panitia UTS FISIP Amma Fazizah, S. Sos., M.AB juga menekankan pentingnya ketepatan waktu dosen dalam pengumpulan soal ujian. Semua soal direncanakan akan dikumpulkan maksimal H-7 sebelum pelaksanaan UTS agar dapat direkap oleh bagian administrasi akademik dan dicetak dengan baik.

Sementara itu, Ketua Program Studi Administrasi Publik, Dr. Khumaidi, S.PdI.,  M.Si., menambahkan bahwa selain kesiapan teknis, evaluasi pembelajaran selama setengah semester juga menjadi pertimbangan penting dalam menyesuaikan bobot soal yang akan diberikan.

Pelaksanaan UTS semester genap ini dijadwalkan berlangsung mulai tanggal 22 – 28 April 2025. Ujian akan dilaksanakan secara luring dengan protokol akademik yang mengutamakan kejujuran dan ketertiban.

Dengan adanya rapat persiapan ini, FISIP Universitas Yudharta berharap UTS dapat menjadi tolok ukur keberhasilan proses pembelajaran serta mampu meningkatkan kualitas akademik mahasiswa secara menyeluruh.#HumasFISIP

 

fisip
fisip Fakultas Ilmu Sosial Ilmu Politik Universitas Yudharta Pasuruan